Membuat CV di HP sangat mudah jika Anda malas untuk mengerjakannya melalui komputer. Memiliki CV menjadi salah satu hal utama apalagi jika ingin melamar suatu pekerjaan.
Isi dari CV sendiri beragam biasanya tergantung pada kebutuhan. Namun secara umum ada beberapa data digunakan sebagai template umum. Untuk membantu Anda, berikut ini cara membuat CV di HP, yuk simak!!!
Daftar Isi
Beberapa Aplikasi Dan Website Terbaik Untuk Membuat CV Di HP
1. Canva
Canva memang menjadi website dan aplikasi desain yang kerap digunakan oleh berbagai kalangan. Canva adalah website dan aplikasi yang digunakan untuk mendesain poster, post dan berbagai aset kreatif lainnya seperti CV.
Hanya dengan aplikasi Canva Tersebut, Anda bisa membuat CV di HP dengan gratis dan juga mudah. Canva sendiri juga telah tersedia di playstore maupun app store. Jadi Anda tidak hanya mengandalkan website untuk membuat CV di Hp, melainkan juga bisa untuk mendownload aplikasinya.
2. CV Engineer
CV Engineer merupakan aplikasi pembuat CV yang bisa Anda gunakan dengan sangat mudah. Berbeda dengan Canva yang membutuhkan sedikit sentuhan desain, Dengan CV Engineer, Anda hanya perlu memasukan data diri terkait CV dalam formulir yang disediakan, nantinya data tersebut akan dirangkum menjadi CV sesuai dengan format yang Anda pilih. CV Engineer sendiri bisa Anda download melalui App Store dan Play store.
3. CV Maker Resume Builder PDF
Aplikasi untuk membuat CV di Hp lainnya adalah CV Maker Resume Builder PDF. Keunggulan dari aplikasi satu ini adalah dilengkapi dengan banyak pilihan template, font dan gambar yang bisa digunakan. Bahkan dengan aplikasi yang satu ini, Anda tidak hanya dapat membuat CV, melainkan Anda juga bisa membuat surat lamaran kerja dan dokumen pendukung lamaran kerja lainnya.
4. PathSource Resume
Bagi Anda pengguna Ios, Aplikasi pembuat cv di Hp yang satu ini dapat menjadi andalan. PathSource Resume menjadi salah satu aplikasi pembuat cv yang memiliki banyak desain CV yang dapat Anda pilih sesuai dengan selera desain yang Anda inginkan.
5. Resume Star
Resume Star menjadi salah satu aplikasi yang sangat direkomendasi juga untuk Anda yang ingin membuat CV melalui handphone. Dengan Resume Star, Anda bisa membuat CV lebih dari satu sesuai dengan kebutuhan dan selera desain yang diinginkan.
6. Pintarnya
Pintarnya merupakan aplikasi pencarian kerja yang memungkinkan Anda menemukan pekerjaan yang Anda inginkan. Namun bukan hanya menyediakan banyak lowongan pekerjaan, Pintarnya juga siap membantu Anda dalam mendapatkan pekerjaan dengan CV terbaik. Untuk itu, Pintarnya juga bisa Anda andalkan sebagai salah satu aplikasi pembuat Cv di Hp yang sangat mudah agar peluang mendapatkan pekerjaan semakin terbuka lebar.
7. ChatGPT
Meskipun website satu ini tidak dapat diandalkan untuk membuat desain CV seperti aplikasi atau website lainnya. Namun website satu ini sangat bisa diandalkan untuk membantu Anda membuat CV terbaik dengan pengalaman yang Anda miliki.
Anda hanya cukup membuatkan perintah dan narasi arahan pada kolom yang tersedia nantinya chat gpt akan menjawab pertanyaan Anda seputar CV sesuai dengan pengetahuannya.
Anda dapat memerintahkan ChatGPT untuk membuatkan isi terkait dengan pengalaman kerja dan deskripsi diri sesuai dengan pengalaman dan bidang kerja yang Anda miliki. Kelebihan dari ChatGPT sendiri adalah, nantinya ChatGPT akan membuatkan narasi deskripsi dan pengalaman yang lebih profesional yang sebelumnya belum terpikirkan oleh Anda.
Anda dapat menggunakan promt atau narasi seperti:
Tolong buatkan saya sebuah deskripsi diri untuk CV dengan pengalam saya sebagai barista selama 4 tahun dan memiliki keterampilan latte art serta pengetahuan tentang kopi yang cukup banyak
Baca juga: Inilah Cara Menulis Objective dalam CV Mudah
Cara Membuat CV di HP dengan Mudah
1. Buka Aplikasi Online Pembuat CV
Pertama adalah pilih aplikasi yang menyediakan beberapa template pembuatan CV. Telah banyak aplikasi online yang bisa Anda akses hanya melalui HP. Anda bisa masuk ke website dan biasanya beberapa aplikasi menyarankan untuk login atau membuat akun baru.
2. Pilih Template yang Tersedia
Setelah masuk pada aplikasi pilihan selanjutnya cara membuat CV di HP bisa dengan memilih template yang tersedia. Template ini membantu memudahkan agar tidak perlu menghabiskan waktu hanya untuk mendesain layout.
Biasanya template yang tersedia akan membuat CV Anda terlihat lebih profesional namun aesthetic. Jangan lupakan bahwa kesan pertama adalah hal penting sehingga ketersediaan template ini menjadi satu keuntungan tersendiri.
3. Isi Data Pribadi
Selanjutnya adalah mengisi data pribadi sesuai template CV. Pastikan data yang Anda isi benar karena ini satu-satunya akses perusahaan untuk menghubungi Anda. Jika terdapat kesalahan dalam mengisi data maka perusahaan tidak dapat menghubungi untuk masuk pada tahap selanjutnya yaitu interview. Biasanya data pribadi ini mencakup nama depan, nama belakang, alamat tinggal, kota, kode pos, nomor HP, serta alamat email.
4. Isi Pengalaman Kerja
Cara membuat CV di HP untuk tahap selanjutnya adalah pengisian pengalaman kerja sebelumnya. Pada informasi ini dapat menuliskan informasi penting seperti jabatan, tempat bekerja, tahun awal kerja hingga selesai. Bisa juga mengisi deskripsi kerja seperti apa saja yang dilakukan dalam posisi tersebut dan beberapa inti lainnya.
Jika Anda adalah seorang fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja bisa diganti dengan pengalaman-pengalaman penting selama masa kuliah. Misalnya menjabat di suatu organisasi atau pengalaman magang. Usahakan untuk mengisi bagian deskripsi kerja agar HR tahu impact apa yang Anda berikan dalam posisi tersebut.
5. Buat Riwayat Pendidikan
Cara membuat CV di HP selanjutnya masuk pada bagian riwayat pendidikan. Biasanya riwayat pendidikan relevan dapat diisi mulai jenjang SMA hingga pendidikan terakhir. Anda bisa mengisi nama sekolah, jenis gelar, tahun kelulusan, serta kota tempat sekolah berasal.
6. Tulis Skill yang dimiliki
Jangan lupakan untuk mengisi keterampilan yang relevan dengan diri Anda. Misalnya kemampuan bekerja sama, coding, dan kemampuan lainnya. Masukkan kedua keterampilan berupa soft skill dan hard skill untuk menarik perhatian perusahaan.
Anda juga bisa menambahkan tingkat kemahiran agar perusahaan tahu sejauh mana kemampuan yang dimiliki. Misalnya coding bahasa python intermediate, dan lain sebagainya.
7. Buat Deskripsi Diri
Anda juga bisa menulis ringkasan singkat berisi deskripsi diri. Pada bagian ini hanya berupa paragraf pendek sepanjang tiga hingga empat kalimat dan bisa diisi poin-poin penting lamaran Anda.
Atau bisa juga berisi skill yang paling dikuasai serta pengalaman maupun prestasi paling berkesan dan membanggakan. Misalnya, sebagai seorang extrovert, saya senang bertemu orang baru oleh karena itu saya melamar pada bagian ini karena posisi ini sangat sesuai dengan kepribadian saya. Untuk sebuah CV biasanya opsional bisa ditambahkan foto diri atau tidak. Jika ingin menambahkan foto diri pastikan merupakan foto formal.
8. Cek dan Unduh
Terakhir, cara membuat CV di HP tentu saja cek kembali informasi agar tidak ada kesalahan. Setelah yakin semua benar maka Anda bisa langsung mengunduhnya dalam format pdf.
Cara Membuat CV di HP Lewat Canva
- Buka Aplikasi Canva
- Cari “ Daftar Riwayat Hidup”
- Pilih Template Yang sesuai dengan Keinginan Anda
- Berikan Sentuhan desain untuk menyesuaikan dengan Isi CV Anda
- Cetak Dan download CV yang berhasil Anda buat.
Cara membuat CV di HP lewat Word
- Buka Aplikasi Word Yang terdapat di HP Anda
- Pilih menu dan klik submenu New
- Pilih template yang menggambarkan CV Pada Word
- Klik create
- Edit text sesuai dengan isi CV yang Anda miliki
- Simpan dengan klik Save
Cara Membuat CV di HP Lewat WPS
- Instal Aplikasi WPS Office
- Buka Aplikasi WPS Office
- Pilih Template CV
- Edit Template CV
- Masukkan Riwayat Pendidikan
- Tambahkan Pengalaman Kerja dan Pengalaman Berorganisasi
- Sertakan Kemampuan yang Menunjang
- Highlight Prestasimu
- Periksa dan Koreksi
- Simpan dan Bagikan
Cara Membuat CV Di Hp Lewat Pintarnya!
- Masuk melalui aplikasi pintarnya
- lengkapi informasi dasar milikmu
- masukan kode referal jika Anda memilikinya
- isi bagian pengalaman kerja, jika Anda belum pernah bekerja, Anda dapat melanjutkan proses in.
- Unggah foto terupdate milik Anda
Dua Kesalahan dalam Pembuatan CV
Adapun beberapa kesalahan dalam membuat CV yang perlu dihindari adalah sebagai berikut.
1. Terdapat Typo
Pertama adalah terdapat typo. Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa kesan pertama adalah hal penting maka dari itu hindari adanya typo karena ini bisa menjadi salah satu penilaian mengenai ketidaktelitian.
3. Menuliskan Hal yang Tidak Sesuai
Selanjutnya menulis sesuatu yang tidak valid. Hindari menulis sesuatu yang tidak sesuai dengan diri Anda karena ini akan menyulitkan kedepannya.
Baca juga: Tips Membuat Lamaran Kerja Bagi Fresh Graduate
Tips Membuat CV di HP Tetap Terlihat Menarik di Mata HRD
Dikutip dari Kumparan.com, berikut ini tips membuat CV di HP yang terlihat menarik di mata HRD yaitu:
1. Masukkan Data Diri dengan Benar dan Lengkap
Data diri adalah bagian penting dari CV. Pastikan mencantumkan nama lengkap, alamat, nomor telepon yang aktif, alamat email yang profesional dan informasi kontak lainnya yang relevan. Ini akan memudahkan HRD untuk menghubungi kamu jika mereka tertarik dengan CVmu. Jika kamu memiliki akun LinkedIn atau profil profesional lainnya, kamu juga bisa menyertakan tautan ke profil tersebut.
2. Masukkan Riwayat Pendidikan
Sertakan informasi tentang pendidikan kamu dengan lengkap. Mulai dari pendidikan terakhir yang kamu tempuh, sebutkan nama universitas, jurusan, tahun lulus, dan gelar yang diperoleh. Jika kamu memiliki gelar tambahan, sertakan juga informasi tersebut. Ini memberikan gambaran kepada HRD tentang latar belakang pendidikanmu.
3. Masukkan Pengalaman Kerja dan Pengalaman Berorganisasi
Pengalaman kerja dan organisasi adalah salah satu bagian yang paling penting dalam CV. Jelaskan pengalaman kerjamu secara terperinci, mulai dari pekerjaan yang paling baru hingga yang paling lama. Cantumkan nama perusahaan, posisi yang dipegang, tanggal mulai dan berakhirnya pekerjaan, dan tanggung jawab utama yang kamu lakukan. Jelaskan pencapaian dan kontribusi yang telah kamu buat dalam peran tersebut. Sertakan juga pengalaman berorganisasi, seperti menjadi anggota atau pemimpin dalam organisasi mahasiswa atau organisasi sukarela, karena hal ini dapat menunjukkan kemampuan berkolaborasi dan kepemimpinan.
4. Masukkan Kemampuan yang Menunjang
Jelaskan kemampuan yang kamu miliki yang relevan dengan pekerjaan yang kamu lamar. Ini dapat mencakup keterampilan teknis seperti penggunaan perangkat lunak atau bahasa pemrograman tertentu, keterampilan bahasa, kemampuan analisis, komunikasi, pemecahan masalah, dan lain-lain. Jika mungkin, berikan contoh konkret tentang bagaimana kamu telah mengaplikasikan kemampuan ini dalam pekerjaan atau proyek sebelumnya.
5. Masukkan Prestasimu
Prestasi dapat menjadi poin penting dalam CVmu. Jelaskan prestasi kerjamu yang signifikan, seperti mencapai target penjualan, proyek-proyek khusus yang berhasil diselesaikan, penghargaan yang pernah kamu terima, atau kontribusi besar dalam pengembangan produk atau layanan. Berikan angka-angka atau data konkret jika memungkinkan, karena ini dapat memperkuat klaim prestasimu.
Reference:
Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya
Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.
Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.