cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk

Cara Melamar Kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk

Saat ini, banyak fresh graduate di bidang kesehatan yang masih bingung cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk. Mengingat Siloam adalah salah satu rumah sakit besar, tentu proses seleksinya terdiri dari beberapa tahapan.

Karenanya, kita harus selalu proaktif untuk mencari berbagai informasi terkait lowongan pekerjaan di salah satu rumah sakit swasta tersebut. Apalagi sekarang sudah banyak kanal informasi lowongan kerja di internet.

Jika Anda belum pernah mengajukan lamaran pekerjaan di Rumah Sakit ini sebelumnya, tidak perlu khawatir karena kami akan menjelaskan tahapan-tahapannya. Untuk itu, mari simak bersama ulasan lengkapnya berikut ini!

Cara Melamar Kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk

Siloam merupakan salah satu jaringan rumah sakit dari Lippo Group yang sudah tersebar di beberapa kota di Indonesia. Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan, maka beberapa tahapan berikut bisa dilakukan:

1. Mencari Informasi Lowongan

Cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk yang pertama adalah dengan mencari informasi lowongan dari berbagai sumber terpercaya. Untuk membantu Anda menemukan lowongan, beberapa hal ini bisa dilakukan:

  • Mencari lowongan kerja melalui beberapa kanal resminya seperti website, Jobstreet dan juga Linkedin.
  • Mencari informasi melalui media sosial resmi RS. Siloam seperti Instagram, Facebook, atau Twitter.

2. Mempersiapkan Dokumen Lamaran

Cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk selanjutnya adalah dengan mempersiapkan semua kebutuhan dokumen lamaran yang diperlukan. Syarat dokumen biasanya akan tertera dalam informasi lowongan.

Adapun beberapa dokumen lamaran yang umumnya dibutuhkan adalah sebagai berikut:

  • Daftar Riwayat Hidup atau CV (Curriculum Vitae)
  • Surat Lamaran Pekerjaan
  • Pas Foto 4×6
  • Ijazah Pendidikan
  • Sertifikasi profesi atau kebutuhan sertifikasi lain jika diperlukan

Jika pihak rumah sakit menyediakan pengajuan lamaran secara online atau melalui platform tertentu, Anda bisa membuat salinan dokumen dalam bentuk digital. Silahkan datang ke penyedia jasa scan atau gunakan aplikasi smartphone.

Baca juga: Cara membuat dan contoh cv freelance

3. Mengajukan Lamaran

Setelah semua dokumen siap, cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk berikutnya adalah dengan mengajukan dokumen lamaran tersebut. Dalam hal ini, Anda bisa melakukannya secara online atau offline:

  • Jika ingin mengajukan lamaran secara offline, silakan datang ke alamat kantor yang sudah ditentukan. Informasi ini biasanya tertera dalam informasi lowongan.
  • Jika ingin mengajukan lamaran secara online, Anda bisa mengirimkan CV atau lamaran ke alamat email recruitment@siloamhospitals.com atau ikuti petunjuk lebih lengkap melalui alamat situs berikut https://www.siloamhospitals.com/karir.


4. Mengikuti Tahapan Seleksi 

Jika semua langkah sebelumnya sudah dilakukan, maka cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk berikutnya adalah mengikuti beberapa tahapan seleksi. Berikut adalah beberapa tahapan seleksi yang harus dilalui:

  • Apply – Para pelamar mengajukan CV beserta syarat-syarat yang dibutuhkan melalui kanal-kanal resminya seperti website, Jobstreet, atau Linkedin.
  • Asses – Proses seleksi tahap awal meliputi test psikologi dan beberapa test tingkat awal lainnya. Waktu pelaksanaannya akan diumumkan melalui website atau media sosial RS. Siloam.
  • Wawancara Tahap Pertama – Jika dinyatakan lolos pada tahap sebelumnya, maka pelamar akan menjalani wawancara tahap I di unit terkait oleh bagian SDM dan juga calon atasan.
  • Wawancara Tahap Kedua – Pada tahap ini, wawancara akan dilakukan oleh perwakilan dari Rumah Sakit Siloam Pusat. Biasanya dilakukan secara daring melalui Skype atau platform teleconference lainnya. 
  • Refrenece Check – Cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk pada tahap ini adalah dengan melakukan validasi terkait kebenaran data pelamar.
  • Offering – Pada tahap ini, pihak Rumah Sakit Siloam akan mengajukan penawaran pekerjaan kepada pelamar dan bernegosiasi terkait gaji, jam kerja, dan sebagainya.
  • Medical Checkup – Terakhir, kandidat akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Unit RS. Siloam terdekat. 
  • Hiring – Jika Anda berhasil lolos dari semua tahapan seleksi sebelumnya, maka Anda akan dinyatakan bergabung secara resmi oleh pihak rumah sakit. 

Baca juga: Profesi freelance paling banyak di cari

Dengan nama besar dan juga fasilitas yang dimilikinya, Siloam menjadi salah satu rumah sakit yang banyak diminati oleh banyak fresh graduate. Jika Anda berminat, silakan ikuti cara melamar kerja di PT. Siloam International Hospital Tbk ini.


Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya

Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.

Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.