jurusan kuliah untuk anak IPS

7 Jurusan Kuliah untuk Anak IPS dengan Prospek Kerja Bagus

Jurusan kuliah untuk anak IPS yang relevan dengan perkembangan zaman saat ini sehingga memiliki peluang kerja bagus sebenarnya cukup banyak. Namun terkadang banyaknya pilihan justru membuat Anda bingung. 

Jika masih bingung, mungkin Anda bisa memilih salah satu dari beberapa rekomendasi program studi yang akan kami bahas pada artikel ini. Namun jangan lupa pastikan Anda memilih sesuai dengan bakat dan minat. 

Jurusan Kuliah untuk Anak IPS

Berikut ini ada sebanyak 7 jurusan kuliah yang bisa dipilih oleh siswa SMA IPS. Meskipun tidak disusun berdasarkan pemeringkatan atau jumlah peminatnya, akan tetapi program studi berikut ini memiliki prospek kerja bagus. 

1. Komunikasi

Jurusan kuliah untuk anak IPS pertama ada ilmu komunikasi. Karena sudah sangat familiar maka ilmu komunikasi menjadi salah satu bidang studi paling diminati oleh siswa-siswi lulusan SMA. 

Ilmu komunikasi mengharuskan Anda untuk belajar tentang periklanan, jurnalistik, public relation dan marketing communication yang mana ilmu tersebut sangat berguna di masa sekarang. 

Program studi ilmu komunikasi di dalamnya terdapat beberapa mata kuliah seperti statistika sosial, komunikasi massa dan media, public speaking, kajian media kritis, psikologi komunikasi dan lainnya. 

2. Jurnalistik

Jurnalistik memiliki prospek kerja bagus di masa mendatang karena media saat ini berkembang dengan begitu pesatnya, ditambah lagi dengan adanya media sosial sehingga media digital banyak bermunculan. 

Jurnalis jaman dulu mungkin hanya bisa bekerja dengan media-media milik perusahaan dengan gaji yang tidak terlalu besar, akan tetapi saat ini Anda bahkan bisa membangun media sendiri setelah lulus. 

Ketika kuliah jurnalistik Anda akan mempelajari tentang ilmu penyiaran, bahasa jurnalistik, teknik wawancara, metode penulisan berita, hukum etika pers, sampai belajar mengenai Ilmu manajemen media. 

Baca juga: Jurusan manajemen kerja apa

3. Pariwisata

Jurusan kuliah untuk anak IPS ketiga ada pariwisata. Jurusan ini sangat cocok untuk Anda yang suka jalan-jalan dan menjelajah tempat-tempat baru agar mendapat pengalaman sekaligus penghasilan. 

Kuliah di pariwisata menurut Anda untuk belajar tentang materi-materi pembelajaran yang berkaitan dengan semua hal di bidang pariwisata seperti manajemen tour dan travel, manajemen destinasi wisata dan perhotelan. 

Setelah lulus Anda bisa memberikan pelayanan pariwisata secara profesional, membuka bisnis perjalanan atau menjadi vlogger yang meliput tempat-tempat baru untuk dibagikan ke sosmed. 



4. PGSD

Bagi Anda yang memiliki jiwa pendidik maka ada jurusan kuliah untuk anak IPS yang sangat cocok yaitu PGSD. Tentu saja setelah lulus Anda bisa mendaftar sebagai ASN atau PNS di sekolah-sekolah. 

PGSD mempelajari materi pelajaran anak SD seperti bahasa Inggris, bahasa Indonesia, matematika, tematik dan lainnya. Selain itu Anda juga akan belajar bagaimana memahami karakter siswa. 

Karena Sekolah Dasar merupakan strata pendidikan awal, kuliah di jurusan PGSD sangat cocok untuk siswi wanita. Namun tentu saja siswa laki-laki juga sangat dibolehkan kuliah PGSD. 

5. Bisnis Digital

Bisnis digital sangat cocok untuk kondisi saat ini karena hampir semua bisnis modern kini sudah memanfaatkan teknologi digital untuk memperkenalkan produk mereka pada calon pelanggan. 

Oleh karena itu bisnis digital menjadi jurusan kuliah untuk anak IPS yang sesuai dengan perkembangan zaman sehingga memiliki prospek kerja bagus di masa depan. 

Ketika mengambil program studi ini Anda akan belajar hal-hal yang memiliki kaitan erat dengan marketplace, startup digital, artificial intelligent hingga big data. 

Baca juga: Jurusan kuliah untuk anak ipa

6. Ekonomi Syariah

Indonesia merupakan negara dengan penduduk mayoritas beragama muslim sehingga banyak yang tertarik dengan perekonomian secara syariah. Hal itu membuat program studi ekonomi syariah sangat direkomendasikan.

Sebagai jurusan kuliah untuk anak IPS, program studi ekonomi syariah berisi mengenai teori, ilmu dan sumber daya ekonomi dalam kehidupan manusia berdasar pada perspektif islam. 

Namun sebenarnya secara garis besar ilmu-ilmu yang akan Anda pelajari sama halnya dengan jurusan ekonomi lain pada umumnya. Pembeda antara ekonomi syariah dengan lainnya hanya terletak pada prinsipnya. 

7. Manajemen

Manajemen tentu sudah tidak asing ditelinga kebanyakan orang karena cukup populer. Popularitas jurusan manajemen tak lepas dari peluang kerja yang cukup besar di industri apapun baik swasta maupun pemerintah. 

Manajemen sendiri terbagi menjadi beberapa bidang keilmuan lagi yaitu manajemen pemasaran, manajemen pendidikan, manajemen perhotelan, manajemen pariwisata dan manajemen perbankan. 

Itulah 7 jurusan kuliah untuk anak IPS dengan prospek kerja bagus. Pertimbangkan dengan matang jurusan mana yang akan Anda ambil setelah lulus dari SMA nanti karena sebenarnya dalam menjalani kuliah memang tidak mudah. 


Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya

Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.

Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.

 

Pasang Loker Sekarang dan Dapatkan Bonus Credits!