Proses penerimaan karyawan baru memang menggunakan berbagai tahap. Salah satunya, contoh surat izin orang tua untuk bekerja dengan bidang profesi tertentu. Mungkin, beberapa profesi tidak membutuhkan syarat tersebut. Namun, sekarang bagi pelamar kerja membutuhkan berkas persetujuan dari ayah dan ibunya selaku wali dari mereka.
Berkas ini memang digunakan guna menunjukkan bahwa Anda bekerja atas persetujuan dari wali. Hal ini mempermudah dan memperlancar pekerjaan disuatu profesi dengan ketentuan yang berlaku. Selain itu, digunakan juga sebagai pelengkap syarat administrasi memasuki suatu pekerjaan yang ingin dilamar.
Berbagai jenis pekerjaan membutuhkan dokumen perizinan sebagai pengenalan suatu bidang pekerjaan beserta ketentuan yang diberitahukan. Tidak hanya digunakan secara umum saja, namun bisa digunakan sesuai dengan pelamar kerja dalam memilih jurusan pekerjaan tersebut.
Baca juga: Alasan Membutuhkan Surat Izin Orang Tua untuk Bekerja
Contoh Surat Izin Orang Tua untuk Bekerja Berdasarkan Bidang Pekerjaan
Pada tatanan pekerjaan memiliki beragam profesi di dalam suatu perusahaan. Ketentuan dan pengaturan yang berlaku tentunya berbeda juga. Untuk itu dalam membuat laporan persetujuan harus menerangkan dengan benar kepada wali agar memperoleh izin tersebut, berikut ini beberapa jenisnya untuk Anda ketahui.
- Surat Izin Untuk Orang Tua Bagi Pekerja Pabrik
Salah satu contoh surat izin orang tua untuk bekerja pada sektor pabrik banyak digunakan. Biasanya karyawan baru membutuhkan dokumen tersebut sebagai bukti, bahwa wali menyanggupi putra/putrinya untuk bekerja di Pabrik. Menyetujui agar menetap di tempat yang disediakan oleh pabrik dalam jangka waktu tertentu.
- Laporan Persetujuan Bagi Pekerja di Luar Negeri
Kemudian, berkas izin selanjutnya biasanya diperuntukkan bagi pelamar yang ditempatkan di luar negeri. Tujuannya supaya memberikan persetujuan bahwa anak Anda akan dikontrak selama beberapa tahun lamanya. Kemungkinan juga, untuk tidak bisa pulang dalam jangka waktu yang sudah tertera dalam perjanjian terlampir.
Biasanya profesi Tenaga Kerja Indonesia atau juga Tenaga Kerja Wanita sangat membutuhkan berkas pernyataan ini. Mengingat risiko dan kontrak yang harus diterima pekerja selama di wilayah tersebut. Apabila dalam surat izin ditemukan kepalsuan maka, akan dikenakan sanksi berat yang telah berlaku.
- Dokumen Kesiapan Bagi Pekerja Dinas Melakukan Perjalanan
Contoh surat izin orang tua untuk bekerja bisa juga digunakan sebagai perjalanan dinas bagi yang bekerja di sana. Melakukan perjalanan dinas biasanya akan memakan waktu berhari-hari untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan. Sehinggamemang membutuhkan surat izin dari orang tua.
Menyetujui segala kegiatan dalam proses dinas serta tidak mendapat gangguan dari pihak manapun termasuk keluarga. Biasanya isi pernyataan bagi pekerja dinas untuk menyelesaikan perjalanan dinas akan seperti itu.
- Lampiran Berkas Izin Untuk Bekerja Secara Shift
Selanjutnya, peraturan bekerja secara shifting atau pembagian waktu kerja memerlukan pernyataan sah izin dari wali. Apakah mengizinkan atau tidak apabila diwaktu tertentu, khususnya malam hari putra/putri Anda masih bekerja. Terlebih mengizinkan atau tidak jika sistem tersebut diberlakukan selama jangka waktu tertentu.
- Persetujuan Untuk Masuk Pada Satuan Polisi Atau TNI
Contoh surat izin orang tua untuk bekerja berdasarkan jenisnya, salah satunya ketika mengikuti seleksi anggota Polri atau TNI. Proses masuk bidang profesi TNI atau Polri akan membutuhkan waktu yang lama dan memerlukan hal tersebut sebagai syarat seleksi. Apakah orang tua menyetujui perihal tersebut atau tidak untuk kelancaran proses seleksi.
- Contoh Surat Izin Orang Tua Untuk Bekerja Pada Proses Masuk Di Bank
Kemudian dalam penerimaan masuk karyawan baru bank, dokumen pernyataan wali sah juga diperlukan. Menyatakan kesanggupan anaknya dalam mengikuti seluruh rangkaian tahapan proses penerimaan. Apakah laporan tersebut benar-benar membuktikan kesanggupan dari wali dibuktikan dengan tanda tangan yang bermaterai.
Baca juga: Cara Membuat Surat Izin Orang Tua untuk Bekerja Bagi Pelamar Kerja
Berkas tersebut tentunya memberikan manfaat yang berarti bagi staf yang memproses administrasi. Artinya, kesanggupan dari wali memberikan kelegaan bagi perusahaan pada keseluruhan peraturan yang berlaku.
Berbagai jenis pekerjaan dalam proses penerimaan karyawan baru memang membutuhkan serba – serbi yang beragam mulai dari perlengkapan dokumen yang dibutuhkan. Salah satunya, contoh surat izin orang tua untuk bekerja pada berbagai profesi yang dipilih oleh anaknya. Kesanggupan ayah dan ibunya memberikan sebuah bukti fisik yang memperlancar seluruh proses penerimaan pekerjaan.