contoh CV Marketing

Contoh CV Marketing yang dapat Menarik Perhatian Para HRD

Contoh CV Marketing menjadi salah satu hal yang sangat penting agar menjadi perhatian khusus Anda yang akan melamar pekerjaan di bidang tersebut. Marketing executive dan manager merupakan 2 dari 30 pekerjaan yang memberikan bayaran tertinggi di masa depan. 

Agar dapat melamar di bidang tersebut, curriculum vitae merupakan hal yang penting dan harus menarik sehingga bisa cepat diperhatikan oleh para HRD. Sebelum memasarkan suatu produk, seorang marketer harus dapat memasarkan diri sendirinya dengan benar. 

Curriculum vitae merupakan sebuah iklan pertama yang dikirimkan oleh seorang kandidat kepada perusahaan maupun instansi tempat melamar pekerjaan. Contoh CV Marketing dituntut harus sesuai kemampuan dan skill yang dibutuhkan. Jika tidak, Anda bisa mempelajarinya.

Berbagai hal harus dimuat secara jelas, terperinci dan singkat. Sehingga tidak membuang waktu saat membacanya. Bukan hanya curriculum vitae saja yang biasa dibutuhkan, namun perusahaan juga sering meminta persyaratan lain seperti daftar riwayat hidup dan photo. 

Maka dari itu, agar berhasil melamar di bidang tersebut beberapa hal wajib menjadi perhatian agar tidak keliru saat membuatnya. Contoh CV Marketing bisa menjadi acuan untuk Anda para pemula yang akan melamar pada bidang itu dengan mudah dan cepat.

Contoh CV Marketing yang Wajib Diketahui

Perlu menjadi perhatian terdapat banyak hal yang tentu saja menjadi wajib untuk ada di dalam curriculum vitae. Tujuan dari pembuatan CV adalah agar perusahaan bisa mengenal Anda dengan mudah tanpa harus menceritakan kisah hidup dari lahir hingga saat ini.

1. Summary atau Deskripsi Diri

Hal pertama dalam contoh CV Marketing yang harus diperhatikan adalah summary atau deskripsi diri sendiri sebagai keunggulan utama yang dimiliki oleh calon kandidat. Pada bagian tersebut, para kandidat perlu melihat hal apa saja yang harus dirangkum menjadi singkat tapi tetap jelas dan spesifik. 

Perlu menjadi perhatian, bahwa pada bagian summar seorang marketer bukan menuliskan tentang biografi singkat. Namun, Anda dapat menuliskan beberapa pencapaian serta klien besar yang sudah diajak kerja sama, dan juga beberapa hal yang dilakukan agar bisa memperbaiki kualitas diri,

Baca juga: Contoh cv staff administrasi

2. Pengalaman

Tentu saja, pengalaman menjadi sangat penting dalam berbagai bidang pekerjaan khususnya untuk seorang marketer. Pada bagian ini, Anda dapat menggunakan bullet point untuk menuliskan berbagai pencapaian serta deskripsi pada pekerjaan yang sudah ditekuni sebelumnya. Agar menjadi pertimbangan.

Perhatikan Contoh penulisan pengalaman yang baik adalah seperti berikut: 

“Marketing Associate – PT Sinarmas”

  • Mengoptimalisasi berbagai kampanye sosial media melalui youtuber serta tiktokers. Menghemat 25% budget kampanye dengan menambah organic reach sebesar 45%.
  • Meningkatkan branding recognition produk melalui Baliho, spanduk serta harian cetak. 

3. Latar Belakang Pendidikan

Perlu menjadi perhatian untuk pemula. Bahwa latar belakang pendidikan tidak perlu ditulis dari SD bahkan dari TK dalam contoh CV Marketing. Anda hanya perlu menuliskan dua pendidikan terakhir, atau 3 pendidikan yang salah satunya sedang ditempuh. Contoh SMP, SMA, Kuliah semester 4. 

Penulisan riwayat pendidikan yang baik akan menjadi bahan pertimbangan bagi para HRD. Maka dari itu latar belakang pendidikan harus diperhatikan. Perhatikan juga penulisan huruf capital, tanda koma, huruf kecil dan juga tanda titik. Jangan keliru dengan hal kecil seperti itu. Karena HRD juga teliti.

Baca juga: Contoh cv programmer



4. Skill dan Kemampuan

Setiap orang pasti memiliki skill. Seroang marketer sendiri harus mempunyai banyak keahlian agar bisa menunjang pekerjaan berjalan dengan baik. Kemampuan seorang marketer juga akan menjadi bahan pertimbangan bagi perusahaan maupun instansi untuk menerima Anda sebagai karyawannya. 

Contoh hard skill yang harus dimiliki seorang marketing adalah riset keyword, analisis data, google ads, word press, SEO Blogging, email marketing, design UC, serta instagram dan Facebook ads. Soft skill yang dibutuhkan adalah komunikasi, kreatif, bekerja dalam team, problem solbing, kuriositas, teliti. 

Anda juga bisa mengisi berbagai informasi tambahan seperti berbagai deretan sertifikat yang berhasil di dapatkan pada berbagai jenis pelatihan atau seminar. Beberapa hal dari contoh CV Marketing yang sudah dijelaskan harus diperhatikan agar dapat menjadi bahan pertimbangan ketika melamar di bidang tersebut.

contoh CV Marketing


Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya

Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.

Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.