Fashion photography adalah salah satu bidang fotografi yang menarik, sehingga banyak orang yang tertarik dengan cara menjadi fashion photographer profesional. Sesuai namanya, seorang fashion photographer akan berkesempatan bekerja di industri mode atau fashion.
Industri ini sendiri akan melibatkan berbagai bidang profesi lainnya, mulai dari desainer, stylist, model, make-up artist, dan banyak lagi. Karena itu sebagai seorang fotografer profesional, Anda harus belajar bekerja dengan banyak orang dari latar belakang berbeda.
Itu sebabnya, ada banyak hal penting untuk diperhatikan jika ingin memulai karir sebagai fotografer di bidang mode. Mulai dari keterampilan teknis hingga spesialisasi khusus, pelajari bagaimana caranya menjadi seorang fashion photographer yang baik.
Cara Menjadi Fashion Photographer Profesional, Berikut Caranya
Apabila Anda tertarik untuk menjadi fashion photographer, konsistensi serta ketekunan adalah kunci. Selain itu, berikut ini adalah beberapa panduan penting yang bisa diikuti untuk meniti karir fotografi di bidang mode.
1. Perdalam keterampilan teknis tentang fotografi
Pertama-tama, Anda harus belajar tentang teknik dasar fotografi seperti pencahayaan, komposisi, hingga pengaturan kamera. Pelajari bagaimana keterampilan teknis yang baik dalam hal mengoperasikan kamera maupun perangkat lunak pengeditan foto.
Anda harus bisa mengatur kamera, mengambil foto dengan angle terbaik, serta mengedit foto dengan tepat. Selain itu, perdalam pula pengetahuan tentang teknologi terbaru dalam fotografi seperti jenis-jenis kamera atau software pengeditan foto.
Baca juga: Cara menjadi food photographer
2. Susun portofolio
Cara menjadi fashion photographer profesional selanjutnya adalah menyusun portofolio yang kuat untuk menunjukkan kemampuan fotografi secara profesional. Portofolio harus terdiri dari foto-foto yang menunjukkan gaya dan keahlian fotografi Anda.
Sebagai portofolio awal, Anda dapat memulai dengan memotret teman atau keluarga terdekat terlebih itu. Setelah itu, cobalah menawarkan diri untuk memotret model pemula yang sedang memulai karirnya sebagai portofolio tambahan.
3. Mempelajari industri mode
Seorang fashion photographer tentu harus memiliki pemahaman mendalam tentang industri mode. Jadi, cara menjadi fashion photographer selanjutnya yaitu mempelajari tentang tren fashion terbaru, merek di industri mode, hingga perusahaan yang terkait dengan industri ini.
4. Membangun networking
Seperti bidang lainnya, jaringan atau networking dalam industri mode atau fashion juga sangat penting. Oleh karena itu, cobalah perluas koneksi dengan pihak-pihak seperti stylist, model, editor majalah, serta orang-orang kreatif lainnya dalam industri ini.
Ini akan membantu untuk memperoleh pekerjaan sekaligus membantu membangun karir di industri mode. Semakin luas jaringan atau koneksi yang dimiliki, maka semakin besar kemungkinan reputasi Anda diketahui orang.
5. Pelajari teknik marketing
Cara menjadi fashion photographer yang dikenal banyak orang adalah dengan melakukan marketing, yaitu promosi atau pemasaran. Susun portofolio yang dimiliki menjadi portofolio online, misalnya dengan memanfaatkan media sosial sebagai media mempromosikan karya.
Baca juga: Cara mendapatkan pekerjaan sebagai freelance fotografer
6. Ikuti tren serta kembangkan ciri khas
Dalam industri mode, tren terus berubah dan berkembang dengan cepat. Karena itu, seorang fashion photographer profesional harus mengikuti tren terbaru sekaligus mengembangkan gaya uniknya sendiri sebagai ciri khas pembeda dari kompetitor.
7. Pertimbangkan bidang spesialisasi
Industri fashion sangat luas, ada banyak bidang spesialisasi yang dapat dipilih sebagai seorang fotografer di bidang mode. Misalnya menjadi fotografer editorial, fotografer iklan, fotografer katalog, dan masih banyak lagi.
Dengan memilih bidang spesialisasi, dapat membantu untuk fokus serta mengembangkan keahlian spesifik di bidang tertentu. Pasalnya, kebanyakan klien di industri ini lebih senang menggunakan jasa dari fotografer profesional yang punya skill spesialisasi khusus.
8. Bangun hubungan baik dengan klien
Hubungan yang baik dengan klien sangat penting dalam industri fotografi. Karena itu, salah satu cara menjadi fashion photographer profesional yang memperoleh banyak job adalah dengan membangun hubungan baik dengan seluruh pihak terkait, terutama klien.
Pastikan selalu berkomunikasi dengan klien serta memenuhi kebutuhan mereka. Pastikan juga klien merasa puas dengan hasil pekerjaan tersebut, sehingga ke depannya mereka akan kembali menggunakan jasa Anda, atau merekomendasikan Anda ke calon klien lain.
Menjadi fashion photographer memang bukan pekerjaan mudah. Anda harus mempersiapkan diri untuk bekerja di bawah tekanan serta menjaga jadwal yang padat dalam rangka membangun karir di industri ini.
Namun dengan keterampilan serta kemampuan komunikasi yang baik, Anda bisa menjadi seorang fotografer profesional di bidang mode. Sebagai panduan, 8 cara menjadi fashion photographer di atas bisa diterapkan.
Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya
Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.
Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.