Prospek kerja jurusan kuliah psikologi termasuk cukup luas karena bisa ditempatkan di mana saja. Pasalnya, cabang ilmu sosial ini akan berkaitan langsung dengan perilaku manusia yang prakteknya meliputi berbagai sektor industri.
Jika Anda senang membaca perilaku manusia, jurusan psikologi bisa menjadi pilihan terbaik untuk dikuasai. Sementara apa saja prospek kerja dari jurusan ini akan kami bahas pada artikel di bawah ini. Berikut ini merupakan penjelasan dan prospek kerja jurusan psikologi, yuk simak!!!
Daftar Isi
Apa Itu Jurusan Psikologi?
Jurusan psikologi adalah cabang ilmu sosial yang mempelajari berbagai hal tentang perilaku manusia. Seperti kita tahu manusia adalah makhluk yang rumit dengan berbagai pikiran, kejiwaan, dan perilakunya. Karenanya, ilmu psikologi diharapkan mampu membaca alur berpikir seseorang dan mencari tahu alasan apa yang mendasari perilakunya.
Menurut Indeed, jurusan psikologi adalah disiplin ilmu yang luas dengan peluang karir di berbagai bidang termasuk bisnis, pemasaran, penjualan, manajemen dan keamanan. Sehingga prospek kerja jurusan kuliah psikologi luas dan bisa ditempatkan di mana saja.
Baca juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Untuk Lulusan Psikologi
Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Psikologi
1. Psikologi Umum
Mata kuliah ini memberikan pemahaman dasar tentang berbagai konsep dan teori dalam psikologi, termasuk perkembangan, kognisi, emosi, dan perilaku manusia.
2. Statistik Psikologi
Ini membantu mahasiswa memahami dan menggunakan alat statistik untuk menganalisis data psikologis dan mengevaluasi hasil penelitian.
3. Metode Penelitian Psikologi
Mata kuliah ini mengajarkan metode ilmiah yang digunakan dalam penelitian psikologi, termasuk desain eksperimen, pengumpulan data, dan analisis data.
4. Psikologi Abnormal
Fokus pada pemahaman gangguan mental, diagnosis, dan pengobatan, serta pemahaman tentang bagaimana masyarakat merespons individu dengan gangguan mental.
5. Psikologi Sosial
Menggali interaksi sosial, norma sosial, dan bagaimana orang mempengaruhi satu sama lain dalam konteks sosial.
6. Psikologi Perkembangan
Memahami perkembangan manusia dari masa kanak-kanak hingga usia dewasa, termasuk perkembangan fisik, kognitif, dan sosial.
7. Psikologi Kognitif
Mempelajari proses kognitif seperti belajar, ingatan, pemecahan masalah, dan pengambilan keputusan.
8. Psikologi Industri dan Organisasi
Mengenai psikologi di lingkungan kerja, termasuk motivasi, kepuasan kerja, kepemimpinan, dan produktivitas.
9. Psikologi Lingkungan
Memahami interaksi antara individu dan lingkungannya, serta dampak lingkungan terhadap perilaku dan kesejahteraan manusia.
10. Psikologi Klinis
Lebih mendalam tentang penilaian, diagnosis, dan pengobatan individu dengan gangguan mental atau emosional.
11. Neuropsikologi
Mengkaji hubungan antara otak dan perilaku manusia, termasuk dampak cedera otak dan penyakit neurologis.
12. Psikologi Kesehatan
Mempelajari faktor-faktor psikologis yang memengaruhi kesehatan dan kesejahteraan individu, termasuk stres, kebiasaan sehat, dan penyakit kronis.
13. Psikologi Anak dan Remaja
Menggali aspek-aspek psikologi yang berkaitan dengan perkembangan anak dan remaja, termasuk masalah-masalah yang mereka alami.
14. Psikologi Positif
Mempelajari faktor-faktor yang mendukung kesejahteraan psikologis dan kebahagiaan manusia.
Baca Juga : 10 Prospek Kerja Kuliah Jurusan Teknik Paling Menjanjikan
Prospek Kerja Jurusan Kuliah Psikologi
1. HRD
Prospek kerja yang pertama adalah bagian HRD suatu perusahaan. Selain merekrut karyawan dari jurusan manajemen SDM, divisi ini juga melibatkan psikolog dalam menjalankan fungsinya seperti rekrutmen, pelatihan, penggajian, dan sebagainya.
2. Profesi Psikolog
Jika ingin bekerja secara independen, profesi psikolog bisa menjadi pilihannya. Meski begitu, Anda juga bisa bergabung dalam perusahaan. Untuk bisa menjalankan profesi ini, setidaknya seseorang harus menyelesaikan pendidikan S2 profesi Psikolog.
Pada banyak kasus, prospek kerja jurusan kuliah psikologi bisa juga bergabung ke sebuah klinik terkait permasalahan kejiwaan pada pasien. Anda bisa bekerja sama dengan psikiater untuk menangani permasalahan tertentu.
3. Guru BK
Prospek kerja jurusan kuliah psikologi selanjutnya adalah bagian konseling atau biasa disebut dengan Bimbingan Konseling (BK) di berbagai lembaga pendidikan. Salah satu fungsinya adalah membantu siswa menemukan minat dan bakatnya.
4. Konsultan SDM
Selanjutnya, Anda juga bisa bekerja sebagai konsultan SDM pada perusahaan tertentu dan umumnya perusahaan bonafit. Berbeda dengan bagian HRD, konsultan SDM cenderung mengurusi hal-hal administratif terkait SDM di suatu perusahaan.
5. Pendidik atau Dosen
Beberapa lulusan psikologi memilih untuk menjadi pendidik atau dosen di universitas atau lembaga pendidikan tinggi, mengajar mata kuliah psikologi kepada mahasiswa.
6. Penulis Teknis atau Jurnalis Ilmiah
Lulusan psikologi dengan kemampuan menulis yang baik dapat bekerja sebagai penulis teknis atau jurnalis ilmiah, menulis tentang topik psikologi untuk publikasi ilmiah atau media massa.
7. Penasihat Keuangan
Penasihat keuangan membantu individu dalam mengelola stres dan keputusan keuangan. Mereka dapat memberikan saran tentang pengelolaan utang, perencanaan pensiun, dan investasi.
8. Peneliti Psikologi
Peneliti psikologi terlibat dalam penelitian ilmiah untuk memahami aspek-aspek psikologi manusia yang berbeda. Mereka dapat bekerja di universitas, laboratorium, atau lembaga penelitian.
9. Psikometris
Psikometris merancang dan mengembangkan tes psikologi untuk pengukuran kualitas seperti kepribadian, kecerdasan, dan keterampilan. Mereka juga menganalisis data uji.
10. Psikolog Olahraga
Psikolog olahraga bekerja dengan atlet, tim olahraga, atau pelatih untuk meningkatkan kinerja mental dan emosional. Mereka membantu atlet mengatasi tekanan kompetisi dan mencapai potensi penuh.
11. Konsultan Manajemen
Konsultan manajemen memberikan saran dan bimbingan kepada organisasi dalam hal manajemen, pengembangan organisasi, dan perubahan budaya. Pemahaman psikologi dapat membantu dalam pengelolaan sumber daya manusia.
12. Psikolog Kesehatan
Psikolog kesehatan bekerja di rumah sakit, klinik, atau pusat kesehatan untuk membantu pasien mengatasi masalah kesehatan fisik dan mental. Mereka juga dapat bekerja dalam promosi kesehatan.
13. Psikolog Forensik
Psikolog forensik menerapkan prinsip-prinsip psikologi dalam konteks hukum. Mereka memberikan penilaian psikologis dalam kasus hukum, seperti penilaian kelayakan saksi dan penerimaan terdakwa.
14. Psikolog Klinis
Psikolog klinis bekerja dengan individu yang mengalami masalah kesehatan mental dan emosional. Mereka melakukan penilaian, diagnosis, dan terapi untuk membantu pasien memahami dan mengatasi masalah mereka.
15. Konselor
Konselor memberikan dukungan emosional dan bimbingan kepada individu atau kelompok dalam mengatasi masalah pribadi, sosial, atau perkembangan. Mereka dapat bekerja di sekolah, pusat kesehatan mental, atau lembaga konseling.
Baca juga: Beberapa Perbedaan Psikolog dan Psikiater yang Banyak Orang Tidak Ketahui
Keunggulan Memilih Jurusan Kuliah Psikologi
Jika Anda masih bingung dengan jurusan ini, beberapa hal berikut bisa menjadi pertimbangan untuk menentukannya. Setidaknya, Anda akan tahu tantangan dan peluang apa saja yang akan dihadapi jurusan psikologi setelah lulus:
- Banyak perusahaan BUMN membutuhkan lulusan psikologi untuk mengisi divisi personalia. Sementara kita tahu bahwa BUMN terdiri dari banyak perusahaan.
- Bisa bergabung ke perusahaan konsultan personalia atau secara independen mendirikan perusahaan sendiri di bidang yang sama. Jasa bisa ditawarkan kepada perusahaan-perusahaan untuk memaksimalkan SMD-nya.
- Konsultan SDM banyak dicari untuk berbagai pelatihan persiapan karier terutama untuk para fresh graduate. Kesempatan ini biasanya datang dari kampus-kampus di Indonesia.
- Salah satu prospek kerja jurusan kuliah psikologi di level kementerian bisa mendaftar ke Kementerian Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan beberapa Kementerian lainnya.
Baca juga: Psikolog: Tugas Dan Tanggung Jawab Serta Besaran Gajinya!
Gaji Lulusan Jurusan Psikologi
Karena lulusan psikologi dapat berkarir di berbagai tempat, tentu level gajinya juga akan bervariasi. Meski begitu, kisaran gaji yang bisa didapat dari profesi psikolog adalah sebesar Rp 2 juta sampai dengan 5 pada awal kerja.
Dengan tambahan pengalaman kerja, spesialisasi dan juga lokasi bekerja, pendapatan seorang psikolog bisa mencapai 7 hingga 13 juta dalam sebulan. Jumlah itu belum termasuk tunjangan, terutama jika tergabung sebagai PNS.
Untuk informasi lebih lengkap dan terupdate lainnya jangan lupa selalu kunjungi blog Pintarnya selalu ya!
Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya
Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.
Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.