Cari Kerja dan Cari Cuan untuk Bahagiakan Keluarga

jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk wanita

Jurusan Kuliah yang Menjanjikan Gaji Tinggi untuk Wanita

Jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita tentunya menjadi hal yang sangat diminati. Bukan tidak mungkin, hal tersebut bisa menjadi jalan  kesuksesan untuk masa depan.

Untuk memilih jurusan tersebut tentunya tidak bisa sembarangan. Perlu perjuangan dan dedikasi secara sungguh-sungguh sehingga dapat masuk dalam salah satu jurusan tersebut.

Di masa sekarang ini, kesuksesan dalam dunia pekerjaan tidak lagi memandang gender. Semuanya berkesempatan untuk mewujudkan masa depan yang baik. Oleh karena itu sangat penting untuk memiliki wawasan luas sehingga dapat memilih pilihan dengan tepat.

Jurusan Kuliah yang Menjanjikan Gaji Tinggi untuk Wanita

Memilih jurusan kuliah bukanlah hal yang bisa dianggap remeh. Sebelum Anda melanjutkan Pendidikan ke perguruan tinggi, beberapa pilihan berikut ini mungkin dapat menjadi pertimbangan. 

1. Kesehatan

Membahas tentang jurusan ini pastinya terbesit dalam benak Anda tentang gaji besar. Jika Anda ingin kuliah di bidang Kesehatan, pilihan jurusan yang tersedia seperti kedokteran, keperawatan, kebidanan, dan lainnya.

Tentu tidak perlu dipertanyakan lagi besaran gaji yang nantinya dapat diperoleh. Apalagi untuk jurusan kedokteran menjadi profesi impian banyak orang dengan bermacam alasan salah satunya karena gaji yang tinggi.

2. Akuntansi

Jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita berikutnya adalah akuntansi. Sejak dulu, karir di bidang akuntansi lebih umum dikaitkan dengan Wanita, meskipun pada kenyataannya juga dapat dilakukan kaum laki-laki.

3. Arsitek

Pilihan lainnya adalah kuliah di jurusan arisitek. Tidak ada aturan khusus bahwa menjadi arsitek harus seorang laki-laki. Apalagi di era modern seperti sekarang ini, ada banyak sekali arsitek Wanita.

Gaji seorang arsitek rata-rata cukup tinggi. Terlebih jika sudah memiliki banyak pengalaman dan desain yang dihasilkan mumpuni, maka akan mendapat banyak klien dari berbagai daerah bahkan luar negeri.

4. Bahasa

Opsi jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita berikutnya adalah jurusan Bahasa. Ada banyak pilihan karir untuk jurusan ini seperti menjadi penulis konten, menjadi editor, penulis panduan, hingga penerjemah. Semua pilihan tersebut umumnya menawarkan gaji yang menjanjikan.

5. Hukum

Menjadi seorang lulusan hukum adalah hal elit yang diimpikan banyak orang. Beberapa jenis pekerjaan yang bisa dilakukan oleh para lulusan hukum adalah seperti jaksa, pengacara, hakim, dan lainnya.

Tidak diragukan lagi bahwa deretan pekerjaan tersebut menawarkan gaji tinggi. Disamping itu, Anda dapat memiliki jenjang karir yang jelas serta prospek menjanjikan untuk masa depan.

Baca juga: Rekomendasi Jurusan kuliah yang Tidak Ada Matematika

Pilihan Jurusan Kuliah yang Menjanjikan Gaji Tinggi Lainnya

Selain beberapa daftar diatas, masih ada banyak pilihan lainnya yang bisa dipertimbangkan. Dengan mengetahui lebih dalam lagi tentang jenjang karirnya, Anda dapat memutuskan untuk memilih salah satunya.

1. Sistem Informasi

Dengan memiliki Pendidikan di jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita ini memungkinan untuk memiliki prospek karir cerah. Anda dapat menjadi seorang konsultan IT, programmer, web dan app developer, data scientist, dan masih banyak lagi.

Jenis pekerjaan tersebut Sebagian bahkan dilakukan secara jarak jauh dengan tetap mendapat gaji fantastis. Anda memiliki fleksibilitas untuk bekerja dari rumah dan mendapat klien dari berbagai daerah. 

2. Keguruan

Mendengar istilah “keguruan” tentunya tidak asing lagi. Menjadi seorang guru adalah jenis karir yang bisa dipilih oleh para wanita. Anda bisa mendapat gaji tetap setiap bulannya, bahkan jaminan di hari tua kelak.

Dengan jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita yang satu ini, Anda dapat berbagi ilmu dan berkontribusi dalam mencerdaskan generasi bangsa. 

3. Ilmu Komunikasi

Apakah Anda adalah seseorang dengan sifat supel, mudah beradaptasi, dan kreatif? Maka ilmu komunikasi dapat menjadi jurusan yang tepat. Lulusan ilmu komunikasi dibutuhkan banyak perusahaan dan dapat memilih berbagai jenis pekerjaan.

Misalnya, Anda dapat mendaftar di Travel Agency dan berkesempatan untuk mendapat jenjang karir lebih baik dari waktu ke waktu. Disamping itu, dengan skill komunikasi yang dimiliki, sangat memungkinkan untuk memperoleh pekerjaan sampingan.

Baca juga: Jurusan Kuliah untuk Orang yang Tidak Terlalu Pintar

Setelah mengetahui berbagai informasi di atas, sekarang Anda memiliki wawasan yang lebih luas. Pilih jurusan kuliah yang menjanjikan gaji tinggi untuk Wanita yang terbaik dan mulailah perjalanan karir impian Anda. 

Bagikan Artikel:

About The Author