Cara Melamar Kerja Lewat Email

Begini Cara Melamar Kerja Lewat Email dan Contohnya, Catat!

Sekarang, ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk melamar pekerjaan, salah satunya mengirimkan lamaran lewat email. Lalu, kira-kira bagaimana cara melamar kerja lewat email yang baik dan benar? Yuk, simak pembahasan berikut sampai akhir!

Cara Melamar Kerja Lewat Email

Mengirim lamaran kerja lewat email memang sangat mudah dan praktis. Namun sebagai job seekers, Anda tetap perlu menguasai cara melamar kerja lewat email dengan benar. Adapun cara-cara yang bisa Anda terapkan adalah sebagai berikut.

1. Menyiapkan Dokumen yang Dibutuhkan

Cara melamar kerja lewat email adalah dengan menyiapkan dokumen yang dibutuhkan, seperti CV (Curriculum Vitae) dan portofolio. Biasanya, tidak semua perusahaan mewajibkan pengiriman dokumen, seperti ijazah dan KTP lewat email.

Sebaiknya, hindari mengirim dokumen lamaran dalam format zip atau rar. Simpanlah seluruh dokumen lamaran kerja dalam format penyimpanan sesuai ketentuan perusahaan.

Melansir dari Indeed, apabila perusahaan tidak menetapkan format khusus, lebih baik dokumen tersimpan dalam format PDF. Selain itu, pastikan bahwa ukuran file tidak melebihi 1 MB. Di samping itu, tulislah nama file, seperti “Nama-Curriculum Vitae.pdf”.

2. Jangan Mengabaikan Subjek Email

Subjek email merupakan salah satu bagian penting yang tidak boleh diabaikan. Tuliskan subjek email dengan singkat dan jelas agar mudah dikenali HRD.

Biasanya, perusahaan akan memberikan arahan terkait ketentuan penulisan subjek email untuk memudahkan HRD mengidentifikasi tujuan email. Namun, jika tidak ada aturan tertentu, cukup tuliskan dengan format “Nama Lengkap-Posisi-Sumber Lowongan”.

3. Menulis Isi Email dengan Jelas

Ketika mengirim lamaran, pastikan body email ditulis dengan struktur yang jelas, meliputi salam pembuka, isi, dan penutup. Gunakanlah tata bahasa yang benar dan formal, hindari typo saat menulis body email.

Agar menunjukkan kesan lebih profesional, Anda dapat menuliskan body email dengan sistematika berikut ini.

  • Alasan mengirim email lamaran pekerjaan.
  • Menuliskan posisi atau jabatan yang dilamar.
  • Menjelaskan kualifikasi dan kemampuan yang dimiliki.
  • Memaparkan hal-hal yang dapat ditawarkan untuk perusahaan.
  • Menyertakan informasi kontak yang akurat agar perusahaan bisa melakukan follow up dengan mudah.


4. Periksa Kembali Sebelum Mengirim Email

Jika subjek, body email, dokumen, dan seluruh kebutuhan lamaran lengkap, lebih baik jangan terburu-buru menekan tombol ‘Kirim’ terlebih dahulu. Periksa kembali struktur penulisan dan tata bahasa untuk menghindari adanya risiko kesalahan.

Pastikan pula bahwa sudah tidak ada dokumen atau informasi yang terlewatkan. Selain itu, lakukan pengecekan ulang pada email perusahaan agar tidak terjadi kesalahan pengiriman.

Baca Juga: 30+ Kata-Kata Motivasi untuk Pencari Kerja yang Inspiratif

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Saat Mengirim Lamaran Kerja Lewat Email

Dilansir dari LinkedIn, para fresh graduate kerap kali menghadapi tantangan dalam mengungkapkan diri mereka secara efektif. Sebagai solusinya, Anda harus memperhatikan beberapa hal berikut ini ketika mengirimkan email lamaran.

1. Menggunakan Alamat Email Sesuai Nama Asli

Alamat email adalah salah satu hal yang penting untuk diperhatikan. Sebaiknya, hindari penggunaan alamat email yang rumit karena terkesan tidak formal, seperti m1kail4_p512@gmail.com

Pastikan untuk menggunakan alamat email yang sesuai dengan nama asli agar HRD lebih mudah mengingat dan mengenali Anda. Contoh alamat email yang benar, seperti mikailaputri@gmail.com.

2. Hindari Mengirim Email ke Banyak Perusahaan

Melamar pekerjaan ke banyak perusahaan memang dapat meningkatkan kesempatan tawaran wawancara dan diterima kerja. Namun, saat mengirimkan lamaran lewat email, hindari menggunakan body email yang sama untuk semua perusahaan.

Hal tersebut akan menandakan bahwa Anda tidak profesional. Terutama, jika Anda sampai lupa tidak mengubah nama perusahaan atau posisi yang dilamar dalam body email.

3. Menulis Alamat Email Perusahaan dengan Benar

Hal yang perlu diperhatikan saat melamar pekerjaan melalui email adalah mengikuti instruksi atau arahan dari perusahaan. Biasanya, perusahaan akan melampirkan alamat email untuk mengirim lamaran.

Nah, pastikan untuk menuliskan alamat email perusahaan dengan benar agar tidak terjadi kesalahan. Apabila alamat email yang ditulis salah, maka risiko lamaran tidak diterima HRD atau perusahaan sangatlah besar. Selain itu, tujukan spesifik ke bagian tim rekrutmen perusahaan atau HRD.



Kapan Waktu Paling Tepat untuk Mengirimkan Lamaran Kerja Lewat Email?

Mempertimbangkan waktu pengiriman lamaran pekerjaan lewat email sangat penting bagi seorang job seekers. Pastikan Anda mengirim email pada jam operasional perusahaan. Biasanya, antara pukul 08.00 -17.00 di hari Senin-Jumat. 

Hal ini akan menunjukkan etika dan profesionalisme Anda yang akan dihargai oleh HRD. Hindari melakukan pengiriman email di luar jam kerja, seperti malam hari atau di akhir pekan. Tindakan tersebut bisa menyebabkan email Anda diabaikan atau bahkan dianggap sebagai pesan spam.

Etika Mengirim Lamaran Kerja Via Email

Perusahaan akan mengapresiasi kandidat pelamar yang memiliki etika dalam mengirimkan lamaran kerja melalui email. Berikut adalah beberapa etika mengirim lamaran kerja via email yang perlu Anda terapkan.

  • Menggunakan bahasa formal dan tidak banyak kesalahan dalam pengetikan.
  • Melampirkan dokumen pendukung yang dibutuhkan.
  • Mengirimkan email lamaran kerja secara tepat waktu sesuai dengan tenggat yang tertera di lowongan pekerjaan.
  • Memperhatikan ukuran berkas lamaran.

Contoh Email Lamaran Kerja

Isi lamaran pekerjaan dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda supaya lebih relevan. Pastikan struktur email lamaran rapi dan sopan. Adapun contoh cara melamar kerja lewat email adalah sebagai berikut.

From: mikailaputri@gmail.com

to: career@perusahaan.co.id

Subject: Mikaila Putri – Content WriterJob Application

Yth. Bapak/Ibu HRD

di tempat

Dengan hormat,

Perkenalkan, nama saya Mikaila Putri. Saya adalah lulusan S1 Sastra Indonesia dari Universitas A. Saya menulis email ini bermaksud untuk melamar posisi Content Writer di PT B yang saya dapatkan informasinya dari situs pencarian kerja.

Selama menempuh pendidikan, saya aktif dalam menulis artikel untuk media kampus dan memiliki pengalaman magang selama 5 bulan sebagai Content Writer di sebuah agensi branding dan design. Dengan kemampuan menulis yang saya miliki, saya yakin dapat memberikan kontribusi kepada perusahaan.

Saya adalah pribadi yang mudah beradaptasi dan fleksibel dalam bekerja, baik secara individu maupun bersama tim. Keterampilan tersebut tentunya akan dibutuhkan untuk bekerja sebagai Content Writer di PT B.

Bersama dengan email ini, saya lampirkan CV, portofolio, dan dokumen pendukung lainnya sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu. Demikian email ini saya buat. Saya juga sangat terbuka akan diskusi terkait posisi yang saya lamar. 

Apabila Bapak/Ibu memiliki pertanyaan lebih lanjut, silakan menghubungi saya melalui email mikailaputri@gmail.com atau nomor ponsel 081818166777. terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat Saya,

Mikaila Putri

Nah, itulah penjelasan mengenai cara melamar kerja lewat email dan contohnya. Selalu pastikan email yang dikirimkan jelas, sopan, dan informatif untuk mencerminkan profesionalisme serta kepatuhan Anda pada etika pengiriman lamaran kerja lewat email. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.


Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya

Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.

Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.