Apa Itu Pramuniaga?

Apa Itu Pramuniaga? Tugas Dan Gaji yang Bisa di Peroleh

Pernahkah Anda berkunjung ke swalayan? Jika pernah, pasti Anda pernah dihampiri oleh pegawai yang menawarkan bantuan. Atau sekedar membantu menemukan barang yang Anda cari jika Anda tidak mengetahui letak dari barang tersebut.

Atau mungkin, Anda juga pernah mendapatkan informasi lengkap tentang harga, promo, dan fitur produk yang Ada diswalayan tersebut? Beberapa hal yang dilakukan oleh orang tersebut menandakan jika Anda sedang berhadapan dengan seorang Pramuniaga.

Apa itu pramuniaga? Apa saja Tugas Pramuniaga, Berapa rata rata gaji Pramuniaga? Semua pembahasannya akan Pintarnya ulas secara lengkap pada artikel berikut!

Apa Itu Pramuniaga?

Dalam Penataan Produk SMA/MAK Kelas XII yang diterbitkan Gramedia, dijelaskan jika “Pramuniaga adalah seorang karyawan atau karyawati yang bekerja di sebuah toko, swalayan, atau perusahaan yang bergerak di bidang retail.”

Berbeda dengan penjelasan yang disampaikan oleh Phitsa Mauliana dalam penelitiannya dimana ia menyebutkan, “Pramuniaga adalah karyawan atau karyawati yang bekerja pada sebuah perusahaan dagang. Pramuniaga yang kompeten dan profesional akan bekerja untuk meningkatkan kinerja dan omzet dari perusahaan.”

Dari International, Dikutip dari Betterteam, “Pramuniaga atau yang dikenal dengan Salesperson juga diartikan sebagai orang yang bertugas di perusahaan retail untuk membantu konsumen dalam proses pembeliannya. “

Lantas Apa Itu Pramuniaga?

Singkatnya, Pramuniaga adalah seorang karyawan atau karyawati yang bekerja di sebuah toko, swalayan, atau perusahaan yang bergerak di bidang retail dengan tugas utama melayani pelanggan di tempat tersebut.

Lebih lengkapnya, Pramuniaga adalah seorang yang bekerja di bidang retail, baik di toko, swalayan, maupun perusahaan lainnya.

Tugas utama pramuniaga adalah melayani pelanggan, yang meliputi menyambut dan menyapa pelanggan dengan ramah, membantu pelanggan menemukan barang yang dicari, memberikan informasi tentang produk dan layanan yang tersedia, menangani pembayaran dan transaksi, serta menjaga kebersihan dan kerapian toko.

Tugas Pramuniaga

Pramuniaga tergolong sebagai store keeper. Store keeper sendiri secara general dapat diartikan sebagai penjaga toko.

Namun store keeper sendiri bukan hanya terdiri dari pramuniaga, melainkan terdapat profesi lainnya seperti kasir maupun crew store.

Seperti yang dikutip dari akun Tiktok Jobstreetexpress, pada intinya tugas utama dari seorang pramuniaga adalah melayani customer secara langsung serta membantu proses pembelian yang dilakukan oleh customer.

tugas utama pramuniaga menurut Jobstreetexpress
tangkapan layar dari jobstreetexpress

Namun pada praktiknya, tugas pramuniaga tidak sesempit itu, masih ada banyak tugas dan tanggung jawab lainnya yang harus dilakukan oleh seorang pramuniaga. Beberapa tugas tersebut antara lain:

1. Menyambut dan menyapa pelanggan dengan ramah

Pramuniaga harus menyambut dan menyapa pelanggan dengan ramah dan tersenyum. Hal ini akan membuat pelanggan merasa disambut dan nyaman.

Opini tersebut diperkuat dengan sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Michigan. Dimana dalam penelitian tersebut dinyatakan bahwa “pelanggan yang merasa disambut dengan nyaman menghabiskan rata-rata 25% lebih banyak uang daripada pelanggan yang merasa tidak disambut.”

Tak hanya itu, Dalam penelitian lainnya yang dilakukan oleh American Express juga menyatakan jika “73% pelanggan mengatakan bahwa mereka lebih cenderung berbelanja di toko yang memiliki staf yang ramah dan menyambut.”

Tak heran jika menyambut dan menyapa pelanggan dengan ramah menjadi tugas utama dari seorang pramuniaga.

Untuk dapat menyambut seorang pelanggan dengan ramah, seorang Pramuniaga dapat melakukan beberapa cara berikut:

  • Senyumlah dan sapa pelanggan dengan nama.
  • Tanyakan apakah ada yang bisa Anda bantu.
  • Berikan perhatian penuh kepada pelanggan.
  • Hindari menggunakan bahasa yang kasar atau tidak sopan.

Baca juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Pramuniaga

2. Membantu pelanggan menemukan barang yang dicari

Tahukah Anda? Ternyata 31% pelanggan mengalami kesulitan menemukan barang yang mereka cari saat berbelanja di swalayan. Dan dari hal tersebut, mereka cenderung akan merasa frustrasi dan tidak puas dengan pengalaman berbelanja di toko tersebut. Menurut Survey yang dilakukan Mckinsey.

Hal inilah yang menjadi dasar dari tugas seorang pramuniaga, Jika pelanggan tidak tahu di mana menemukan barang yang dicari, pramuniaga harus dengan senang hati membantu. Pramuniaga harus mengetahui di mana letak semua produk yang dijual di toko.

Pasalnya dalam penelitian yang dilakukan oleh Theatro, Sebanyak “52% pelanggan mengatakan bahwa mereka akan lebih cenderung berbelanja di toko yang memiliki staf yang dapat membantu mereka menemukan barang yang mereka cari.

Dengan begitu, secara tidak langsung pramuniaga juga akan membantu toko ataupun perusahaan untuk meningkatkan penjualan.

Untuk dapat menjalankan tugas Pramuniaga tersebut, Berikut adalah beberapa tips untuk membantu pelanggan menemukan barang yang mereka cari:

  • Kenali produk-produk yang dijual di toko.
  • Selalu siap membantu pelanggan.
  • Bersabarlah dan ramah.

Dengan menerapkan tips-tips tersebut, pramuniaga dapat membantu pelanggan menemukan barang yang mereka cari dengan cepat dan mudah, sehingga meningkatkan kepuasan pelanggan.



3. Memberikan informasi tentang produk dan layanan yang tersedia

Pramuniaga harus memberikan informasi tentang produk dan layanan yang tersedia di toko, seperti harga, promo, dan fitur produk. Pramuniaga juga dapat memberikan informasi tentang layanan yang tersedia di toko, seperti layanan antar jemput, laundry, dan sebagainya.

Seperti yang diungkapkan oleh survei yang dilakukan oleh Retail Customer Experience Benchmark Study58% pelanggan mengatakan bahwa mereka akan lebih cenderung berbelanja di toko yang memiliki staf yang dapat memberikan informasi yang akurat dan lengkap.”

Untuk itu seorang pramuniaga harus dapat memberikan informasi tentang produk ke pelanggan dengan cara mengenali produk dan layanan yang dijual di toko, memberikan informasi yang akurat dan lengkap, serta memberikan informasi dengan cara yang mudah dipahami.

4. Menangani pembayaran dan transaksi

Tahukah Anda seberapa pentingnya kelancaran pembayaran dalam dunia ritel? Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh PwC, menunjukan jika “perusahaan yang memiliki proses pembayaran dan transaksi yang lancar dapat meningkatkan penjualan hingga 15%“.

Hal ini tentu menjadi sangat krusial untuk diperhatikan oleh seorang pramuniaga. Pramuniaga harus membantu pelanggan menyelesaikan transaksi pembayaran, baik tunai, kartu kredit, atau kartu debit. Pramuniaga harus ramah dan sabar dalam melayani pelanggan.

5. Menjaga kebersihan dan kerapian toko

Pramuniaga harus menjaga kebersihan dan kerapian toko agar pelanggan merasa nyaman berbelanja. Pramuniaga harus membersihkan toko secara berkala dan membuang sampah di tempat yang seharusnya.

Karena berdasarkan penelitian yang dilakukan The National Retail Federation (NRF), “70% pelanggan lebih cenderung berbelanja di toko yang bersih dan rapi. Hal ini karena kebersihan dan kerapian toko memberikan kesan positif kepada pelanggan dan membuat mereka merasa nyaman berbelanja di toko tersebut.”

Untuk dapat menjalankan tugas ini dengan baik, seorang Pramuniaga dapat melakukan beberapa hal seperti:

  • Membuat jadwal pembersihan dan penataan toko secara rutin.
  • Menggunakan peralatan dan bahan pembersih yang tepat.
  • Menerapkan kepada diri sendiri kesadaran akan berapa pentingnya kebersihan dan kerapian toko.

6. Menata produk di rak

Pramuniaga harus menata produk di rak agar terlihat menarik dan mudah dijangkau oleh pelanggan. Pramuniaga harus menata produk dengan rapi dan teratur.

Dengan melakukan penataan produk yang baik maka akan berdampak kepada beberapa hal seperti:

  • Meningkatkan visibilitas produk.
  • Meningkatkan daya tarik produk.
  • Meningkatkan kemudahan belanja.
  • Menciptakan suasana toko yang menyenangkan.

Untuk dapat melakukan penataan rak produk yang optimal, seorang Pramuniaga dapat melakukannya dengan cara:

  • Membuat rencana penataan produk.
  • Perhatikan target pasar toko Anda.
  • Gunakan unsur-unsur visual seperti warna, pencahayaan, dan musik agar meningkatkan daya tarik produk.
  • Tawarkan produk-produk baru

7. Mendata produk

Pramuniaga harus memeriksa stok/ketersediaan produk secara berkala. Pramuniaga harus melaporkan ketersediaan produk kepada staff gudang. Tak sembarang mendata, Pramuniaga wajib melakukan pendataan produk dalam hal:

  • Kode produk
  • Nama produk
  • Harga produk
  • Stok produk
  • Tanggal masuk produk
  • Tanggal keluar produk

Data-data tersebut dapat dicatat secara manual atau menggunakan sistem komputer.

Dengan mencatat data produk, pramuniaga dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggan. Pramuniaga dapat memberikan informasi yang akurat tentang stok produk dan harga produk.

Pramuniaga juga dapat membantu pelanggan menemukan produk yang mereka cari. Sehingga juga akan berdampak kepenjualan toko.



8. Menjaga kebersihan produk

Pramuniaga harus menjaga kebersihan produk agar tetap terlihat menarik dan higienis. Pramuniaga harus membersihkan produk secara berkala karena hal ini akan berpengaruh pada penjualan toko. Bagiamana bisa?

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Food Safety Magazine menemukan jika “67% pelanggan akan berhenti membeli produk dari perusahaan yang pernah menjual produk yang tidak bersih.”

Untuk itu, sangat penting bagi seorang pramuniaga memastikan kebersihan produk yang di display.

9. Menjaga kebersihan area penjualan

Pramuniaga harus menjaga kebersihan area penjualan, seperti rak tempat display produk. Pramuniaga harus membersihkan area penjualan secara berkala.

10. Mengemas produk/hadiah

Jika ada produk yang perlu dikemas, pramuniaga harus mengepak produk tersebut dengan rapi dan aman. Pramuniaga juga harus memberikan label harga pada produk yang dikemas.

11. Menulis laporan penjualan

Pramuniaga harus menulis laporan penjualan secara berkala. Laporan penjualan ini penting untuk mengetahui perkembangan penjualan dan target penjualan yang harus dicapai.

12. Memberikan label harga

Pramuniaga harus memberikan label harga pada produk yang dijual. Label harga harus jelas dan mudah dibaca oleh pelanggan.

13. Mencapai target penjualan

Pramuniaga harus bekerja keras untuk mencapai target penjualan yang ditetapkan oleh perusahaan. Pramuniaga dapat mencapai target penjualan dengan cara memberikan pelayanan yang prima kepada pelanggan, menawarkan produk-produk baru, dan mempromosikan produk-produk yang dijual.

14. Memahami informasi tentang promosi

Pramuniaga harus memahami informasi tentang promosi yang sedang berlangsung. Pramuniaga dapat memberikan informasi tentang promosi kepada pelanggan untuk mendorong mereka untuk membeli produk.

15. Tanggap terhadap konsumen

Pramuniaga harus tanggap terhadap kebutuhan pelanggan. Jika pelanggan membutuhkan bantuan, pramuniaga harus segera membantu.

Keterampilan yang Harus Dikuasai Pramuniaga

Sebagai Pramuniaga, Ada baiknya Anda menguasai beberapa keterampilan berikut agar tanggung jawab dan tugas anda sebagai Pramuniaga dapat dijalankan dengan baik: Berikut beberapa keterampilan yang mesti dikuasai oleh Pramuniaga

1. Keterampilan Teknis

Keterampilan teknis adalah keterampilan yang berkaitan dengan pengetahuan dan kemampuan tentang produk atau layanan yang dijual.

Pramuniaga yang baik harus memiliki pengetahuan yang mendalam tentang produk yang mereka jual. Mereka harus dapat menjelaskan fitur, manfaat, dan perbedaan antara produk-produk yang berbeda kepada pelanggan.

Pengetahuan yang baik tentang produk akan membantu pramuniaga memberikan saran yang akurat dan membantu pelanggan dalam pengambilan keputusan.

Selain itu, keterampilan teknis seorang pramuniaga juga meliputi:

  • Kemampuan membuat laporan penjualan atau inventaris
  • Kemampuan menggunakan alat peraga atau demonstrasi untuk menjelaskan produk atau layanan.
  • Kemampuan menggunakan media sosial untuk mempromosikan produk atau layanan.

Mengapa keterampilan teknis sangat diperlukan oleh seorang Pramuniaga?

Karena dalam sebuah penelitian yang dilakukan Harvard Business School menyebutkan jika “pramuniaga yang memiliki pengetahuan yang luas tentang produk atau layanan dapat meningkatkan penjualan hingga 20%.”

Untuk dapat meningkatkan keterampilan teknis, seorang Pramuniaga dapat meminta instruksi langsung dari atasan atau rekan kerja, mengikuti pelatihan atau kursus terkait dengan Pramuniaga, mebaca buku atau artikel tentang produk atau layanan serta melatih diri menggunakan peralatan dan sistem.

2. Keterampilan Penjualan

Keterampilan penjualan pramuniaga adalah keterampilan yang berkaitan dengan kemampuan pramuniaga untuk membujuk pelanggan untuk membeli produk atau layanan.

Keterampilan ini sangat penting bagi pramuniaga karena merupakan salah satu tugas utama mereka.

Berikut adalah beberapa keterampilan penjualan yang harus dikuasai oleh pramuniaga:

  • Kemampuan membangun hubungan dengan pelanggan
  • Kemampuan memahami kebutuhan pelanggan
  • Kemampuan menawarkan solusi yang sesuai
  • Kemampuan menghadapi penolakan

Dengan menguasai keterampilan penjualan tersebut, Pramuniaga dapat meningkatkan penjualan dan kepuasan pelanggan.

3. Keterampilan Pemecahan Masalah

Keterampilan pemecahan masalah adalah keterampilan yang berkaitan dengan kemampuan untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah.

Keterampilan ini penting bagi pramuniaga karena mereka sering menghadapi masalah dalam pekerjaan sehari-hari, seperti:

  • Menangani Pelanggan yang tidak puas
  • Menangani Produk atau layanan yang rusak
  • Mengatasi persoalan operasional

Dengan keterampilan pemecahan masalah, pramuniaga dapat mengatasi masalah dengan cepat dan efisien. Hal ini dapat meningkatkan kepuasan pelanggan dan mencegah terjadinya kerugian bagi toko.

Pramuniaga yang memiliki keterampilan pemecahan masalah juga cenderung memiliki peningkatan karir yang lebih cepat.

Hal ini diungkapkan langsung dalam penelitian yang dilakukan oleh University of Southern California yang mengungkapkan jika “pramuniaga yang memiliki keterampilan pemecahan masalah yang baik lebih cenderung dipromosikan ke posisi yang lebih tinggi”.

4. Keterampilan Kerja Tim

Keterampilan kerja tim adalah keterampilan yang berkaitan dengan kemampuan untuk bekerja sama dengan orang lain.

Keterampilan ini penting bagi pramuniaga karena mereka sering bekerja sama dengan rekan kerja dalam berbagai tugas, seperti:

  • Penataan barang
  • Pelatihan karyawan baru
  • Promosi produk atau layanan.

Dengan keterampilan kerja tim, pramuniaga dapat bekerja sama dengan rekan kerja secara efektif untuk mencapai tujuan bersama. Hal ini dapat meningkatkan produktivitas dan efisiensi kerja.

Baca juga: Contoh CV Pramuniaga dan Cara Membuatnya

Hal Yang Dilarang dilakukan Oleh Pramuniaga

Terdapat beberapa larangan yang mesti diperhatikan oleh seorang pramuniaga, Larangan-larangan tersebut bertujuan untuk menjaga nama baik perusahaan, melindungi pelanggan, dan menjaga keamanan dan keselamatan kerja.

Larangan Pramuniaga tersebut antara lain:

  • Berdebat dengan pelanggan

Berdebat dengan pelanggan dapat membuat pelanggan merasa tidak dihargai dan tidak nyaman.

  • Merokok di area publik

Merokok di area publik dapat mengganggu kenyamanan pelanggan dan membahayakan keselamatan kerja.

  • Berpakaian tidak sopan

Pramuiaga harus berpakaian sopan dan rapi untuk memberikan kesan yang baik kepada pelanggan.

  • Berbicara kasar atau tidak sopan

Pramuiaga harus bersikap sopan dan ramah kepada pelanggan untuk menciptakan suasana yang nyaman.

  • Mencuri atau menggelapkan barang

Mencuri atau menggelapkan barang adalah tindakan kriminal yang dapat menyebabkan pramuniaga diberhentikan dari pekerjaannya.

  • Melakukan tindakan asusila

Melakukan tindakan asusila dapat membuat pelanggan merasa tidak nyaman dan dapat menyebabkan pramuniaga diberhentikan dari pekerjaannya.

  • Menerima suap atau imbalan dari pelanggan

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of California, Berkeley menemukan bahwa “pramuniaga yang menerima suap dari pelanggan lebih cenderung memberikan perlakuan yang tidak adil kepada pelanggan lain“.

  • Menjual atau Mempromosikan Produk atau Layanan yang Tidak Sesuai dengan Kebijakan Perusahaan

Sebuah studi yang dilakukan oleh University of Chicago mengungkapkan jika “perusahaan yang menjual produk atau layanan yang tidak sesuai dengan kebijakan perusahaan, cenderung akan mengalami penurunan kepuasan pelanggan.” Untuk itu, hal ini sangat dilarang untuk dilakukan oleh Pramuniaga.

Rata-Rata Gaji Pramuniaga di Indonesia

Rata rata gaji Pramuniaga di Indonesia sangat bervariatif, menurut beberapa sumber, gaji Pramuniaga di Indonesia berkisar antara Rp2.400.000 hingga Rp4.600.000. Berikut adalah data rata-rata gaji pramuniaga di Indonesia per bulan dari berbagai sumber:

  • Menurut survey yang dilakukan oleh JobStreet, rata-rata gaji pramuniaga di Indonesia per bulan adalah Rp2.400.000 hingga Rp4.450.000.
rata rata gaji pramuniaga menurut jobstreet
Tangkapan layar dari Jobstreet
  • Sementara itu, dari data yang berhasil dikumpulkan oleh Indeed, rata-rata gaji Pramuniaga di Indonesia per bulan adalah Rp2.668.822.
rata rata gaji pramuniaga menurut Indeed
Tangkapan layar dari Indeed

Berbeda dengan rata rata gaji Pramuniaga yang diungkapkan oleh Jobstreetexpress, dimana dalam akun Tiktok mereka disampaikan jika rata rata gaji seorang Pramuniaga dapat mencapai Rp10.000.000. Hal ini jika Pramuniaga tersebut mendapatkan beberapa insentif dalam pekerjaan yang dijalankannya.

Tangkapan layar dari Jobstreetexpress

Referensi:

  • Wildan Wiguna, SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN EVALUASI KINERJA PRAMUNIAGA TOSERBA YOGYA CIWALK MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED PRODUCT, Diakses tahun 2023
  • PAUL PETERS, Salesperson Job Description, Diakses tahun 2023
  • Jobstreetexpress.id, Jangan anggap enteng jadi pramuniaga! Gajinya bisa segini loh, Diakses tahun 2023
  • Michael J. Rosenbaum, The Effect of Customer Service on Sales: A Study of Retail Salespeople, Diakses tahun 2023
  • American Express, The American Express Global Customer Service Barometer,Diakses tahun 2023

Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya

Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.

Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.

 

Pasang Loker Sekarang dan Dapatkan Bonus Credits!