{"id":8633,"date":"2023-10-23T11:34:21","date_gmt":"2023-10-23T04:34:21","guid":{"rendered":"https:\/\/blog.pintarnya.com\/?p=8633"},"modified":"2023-10-31T08:06:47","modified_gmt":"2023-10-31T01:06:47","slug":"cara-cek-nip-online-pns","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/blog.pintarnya.com\/keahlian-kerja\/cara-cek-nip-online-pns\/","title":{"rendered":"Begini Cara Cek NIP Online PNS Melalui Aplikasi dan Website"},"content":{"rendered":"\n

Cara cek NIP online<\/em> PNS sudah sepatutnya diketahui setiap pegawai karena fungsinya sangat krusial. Hal tersebut perlu dipahami sebab tidak jarang terjadi kekeliruan dalam nomornya sehingga bisa berakibat fatal.<\/p>\n\n\n\n

Fungsi dari Nomor Induk Pegawai memang sangatlah penting, mulai dari pembinaan karier, nomor pensiun, hingga asuransi. Apabila keliru, dampaknya ialah kerugian dari gaji hingga tunjangan sebab tidak sesuai berdasarkan pangkat.<\/p>\n\n\n\n

Beruntungnya saat ini semua data tersebut sudah tersimpan secara rapi pada database<\/em> Badan Kepegawaian Negara (BKN)<\/a>. Database<\/em> tersebut bisa diakses secara daring sehingga memudahkan setiap pegawai yang membutuhkannya.<\/p>\n\n\n\n

Cara Cek NIP Online PNS, Begini Panduannya<\/strong><\/h2>\n\n\n\n

Pengecekan nomor induk memang hendaknya dilakukan secara berkala demi menghindari kesalahan. Pengecekannya sendiri dapat dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari melalui situs BKN, e-Monri, <\/em>hingga aplikasi My SAPK BKN.<\/p>\n\n\n\n

    \n
  1. Situs Resmi BKN<\/strong><\/li>\n<\/ol>\n\n\n\n

    Cara cek NIP online<\/em> PNS pertama ialah melalui situs web resmi dari Badan Kepegawaian Negara. Seperti sudah disinggung sebelumnya, lembaga ini telah menyimpan database<\/em> pegawai, mulai dari profil sampai statusnya.<\/p>\n\n\n\n