{"id":7803,"date":"2023-05-16T14:25:14","date_gmt":"2023-05-16T07:25:14","guid":{"rendered":"https:\/\/blog.pintarnya.com\/?p=7803"},"modified":"2024-02-13T09:26:08","modified_gmt":"2024-02-13T02:26:08","slug":"cara-membuat-stiker-wa","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/blog.pintarnya.com\/keahlian-kerja\/cara-membuat-stiker-wa\/","title":{"rendered":"Cara Membuat Stiker WA dengan Mudah Pada Ponsel Android"},"content":{"rendered":"\n

Ini dia cara membuat stiker WA dengan mudah bagi Anda yang bosan dengan stiker biasa saat berkomunikasi di aplikasi ini. Mulai dari wajah seseorang atau hanya tulisan juga bisa dibuat secara eksklusif untuk Anda.<\/p>\n\n\n\n

Saat sedang mengirim pesan melalui WhatsApp pasti stiker merupakan bagian yang sudah tidak asing lagi. Penggunaannya memberikan kesan ekspresif dalam menyampaikan pesan dengan cara lain.<\/p>\n\n\n\n

Namun, kerap kali Anda tidak memiliki WhatsApp Sticker yang dirasa cocok untuk mengutarakan pesan meskipun koleksi sudah cukup banyak. Pada kondisi seperti ini lah seseorang pasti akan terpikirkan seandainya mereka bisa membuat stiker sendiri sesuai keinginan.<\/p>\n\n\n\n

Hanya saja tidak semua orang mengetahui bagaimana cara membuatnya. Dan mungkin beberapa juga berpikir bahwa caranya sulit. Tentu jika Anda juga berpikir demikian, maka hal tersebut adalah kesalahan karena pembuatannya terbilang mudah.<\/p>\n\n\n\n

Daftar Isi<\/h2>