Jakarta, 27/11/2023 – Berdasarkan keputusan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara), Upah Minimum Provinsi (UMP) untuk Provinsi Kaltara tahun 2024 alami kenaikan hingga 3,38%. Persentase kenaikan UMP Kalimantan Utara 2024 ini tergolong lebih rendah dari UMP Kalimantan Selatan 2024.
Namun menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kaltara, Haerumuddin, apabila dilihat dari UMP Kaltara di tahun 2023 lalu, angka ini mengalami kenaikan. Haerumuddin pun menyampaikan, dalam pembahasan UMP ini pihaknya melibatkan semua unsur, yakni dewan pengupahan yang terdiri dari unsur pemerintah daerah, serikat pekerja, pengusaha, akademisi dan lainnya.
Lantas berapa besaran UMP Kalimantan Utara 2024? Simak pembahasannya di bawah ini.
UMP Kalimantan Utara 2024
- Besaran UMP Kalimantan Utara Tahun 2024 adalah Rp.3.361.653
- UMP Kalimantan Utara 2024 mengalami kenaikan 3,38% atau Rp.109.951 dari tahun 2023
- Keputusan kenaikan UMP Kalimantan Utara ditetapkan dalam Keputusan Gubernur Kaltara Nomor 188.44/K.568/2023
- UMP Kalimantan Utara 2024 mulai berlaku pada tanggal 01 Januari 2024
- Landasan regulasi keputusan kenaikan UMP Kalimantan Utara mengacu pada PP Nomor 35 tahun 2021 dan PP Nomor 36 tahun 2021
Berapa Upah Minimum Provinsi (UMP) Kalimantan Utara di Tahun 2024?
Dilansir dari Radar Tarakan Jawapos, UMP Kalimantan Utara tahun 2024 ditetapkan sebesar Rp.3.361.653. Jika dibandingkan dengan UMP tahun 2023 dengan nilai Rp.3.251.702,77, angka tersebut mengalami kenaikan sebesar Rp.109.951 atau 3,38 persen.
“Itu besarannya Rp 3.361.653. Ini naik 3,38 persen dari UMP tahun 2023 sebesar Rp 3.251.702,77. Jadi ada kenaikan Rp 100 ribu lebih,” ungkap Haerumuddin.
Sumber: Radar Tarakan Jawapos
Melalui ungkapan tersebut, Kepala Disnakertrans Kaltara menegasakan bahwa nilai UMP tahun 2024 yang ditetapkan itu sudah berdasarkan perhitungan dan kesepakatan bersama semua pihak terkait.
Kenaikan UMP Kalimantan Utara 2024
Dasar Penetapan UMP Kalimantan Utara Tahun 2024
Penetapan UMP Kaltara 2024, telah disepakati berdasarkan Keputusan Gubernur Kaltara Nomor 188.44/K.568/2023 tentang Upah Minimum Provinsi Kalimantan Utara tahun 2024.
Mengutip Media Kaltimtara, dijelaskan dalam keputusan itu bahwa penetapan UMP Kaltara dihitung dengan menggunakan formula perhitungan upah minimum, dengan mempertimbangkan variabel pertumbuhan ekonomi, inflasi dan Indeks tertentu sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
Adapun landasan regulasi dari keputusan tersebut, berupa peraturan pemerintah Nomor 35 tahun 2021 tentang perjanjian kerja waktu tertentu, peraturan pemerintah Nomor 36 tahun 2021 tentang pengupahan, serta aturan terkait lainnya.
Daftar Lengkap Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK) Kalimantan Utara 2024
Berikut ini kami lampirkan daftar UMK Kalimantan Utara tahun 2023 dan 2024 yang kami rangkum dari laman Lampungnesia, di antaranya sebagai berikut.
No | Nama Kota | UMK 2023 | UMK 2024 |
---|---|---|---|
1 | Kota Tarakan | Rp4.055.356,62 | Rp4.206.463,65 |
2 | Kabupaten Malinau | Rp3.494.498,55 | Rp3.623.758,79 |
3 | Kabupaten Tana Tidung | Rp3.370.205 | Rp3.483.376,64 |
4 | Kabupaten Bulungan | Rp3.362.895,51 | Rp3.474.380,17 |
5 | Kabupaten Nunukan | Rp3.319.134 | Rp3.434.015,60 |
Perlu diketahui bahwa angka di atas merupakan prediksi kenaikan UMK Kaltara di 2024. Adapun untuk penetapan UMK 2024 hingga saat ini belum diumumkan secara resmi. UMK Tarakan dan kabupaten lain di Kaltara untuk tahun 2024 akan ditetapkan paling lambat 30 November 2023.
Kapan UMP Kalimantan Utara 2024 Mulai Berlaku?
Sebagaimana UMP di 38 provinsi di Indonesia, UMP Kalimantan Utara tahun 2024 pun diperkirakan akan mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2024 hingga akhir tahun.
Itulah informasi tentang UMP Kalimantan Utara 2024 untuk Anda. Untuk mendapatkan informasi seputar kenaikan UMP 2024 lainnya, Anda dapat melakukan pengecekan secara berkala pada website resmi provinsi terkait.
Referensi:
- Azwar Halim. Diakses pada 2023. Tegaskan Beri Sanksi yang Tidak Taat: UMP Kaltara 2024 Ditetapkan Rp 3,36 Juta.
- Andhika. Diakses pada 2023. Penetapan UMP Kaltara Dinilai Tidak Adil.
- Desy Listhiana Anggraini. Diakses pada 2023. UMP Kalimantan Utara 2024 Resmi NAIK! UMK Tertinggi di Kaltara Berapa? Cek Upah Minimun Kota Tarakan-Nunukan.
- Sumber gambar: unsplash.com
Cek Lowongan Kerja Paling Sesuai Untuk Anda di Pintarnya
Seluruh informasi yang ada pada artikel ini dibuat semata-mata untuk memberikan pengetahuan yang bersifat umum. Dapatkan berbagai informasi terkait melamar pekerjaan agar lamaran kerja Anda sukses diterima perusahaan.
Temukan lowongan kerja yang paling sesuai dengan pengalaman dan skill yang Anda miliki di Pintarnya. Download pintarnya melalui link ini, dan temukan puluhan ribu perusahaan terverifikasi pasang loker gratis tanpa batas di Pintarnya.